Kodim0415

Jambi

Day: July 13, 2022

Dandim 0415/Jambi tinjau langsung penyiapan Lokasi Ketahanan pangan

JAMBI SELATAN, kodim0415jambi.com - Komandan Kodim 0415/Jambi Kolonel Inf Marsal Denny meninjau langsung penyiapan lahan tidur untuk Lokasi Ketahanan Pangan di wilayah Koramil 415-10/Jambi Selatan di Areal milik Saudara Yadi Seluas +/- 1,4 Hektar yang terletak di Jln. H. Abdul Laman Rt. 14 Kel. Pall Lima Kec. Kota Baru Kota Jambi.

Dalam peninjauan Lokasi Ketahanan Pangan Koramil 415-10/Jambi Selatan, Dandim 0415/Jambi Kolonel Inf Marsal Denny di dampingi oleh Pasiinteldim, Pasiopsdim, Pasiterdim dan disambut oleh Wadanramil Kapten Inf Holidi,Ketua Kelompok Tani Tunas Jaya dan Batituud, dan Para Babinsa.

Di lokasi lahan tidur yang akan disiapkan menjadi Lahan ketahanan pangan Ketua Kelompok Tani Tunas Jaya menjelaskan Kepada Dandim bahwa lahan ini milik Saudara Yadi dan luas lahan +/- 1’4 hektar dan lahan siap untuk digunakan sebagai lokasi ketahanan pangan.

Sementara itu Wadanramil 415-10/Jambi Selatan Kapten Inf Holidi menjelaskan bahwa penyiapan lahan ketahanan pangan ini nanti nya akan dilakukan penebasan belukar, pembersihan lahan menggunakan mesin rumput, pengolahan lahan dengan menggunakan alat Jonder, dan melakukan pemupukan dilahan yg akan ditanam jagung
dengan menggunakan pupuk Kandang sebanyak 100 Kg.

Dalam Kesempatan ini Dandim 0415/Jambi Kolonel Inf Marsal Denny mengatakan bahwa kegiatan ketahanan pangan tersebut dilaksanakan dalam rangka mewujudkan Program Pemerintah dalam rangka mensukseskan program ketahanan pangan di wilayah atau perkampungan guna mencukupi kebutuhan pangan warga yang di wujudkan Oleh TNI-AD melalui Komando kewilayahan yaitu Kodim-Kodim yang tersebar di seluruh Indonesia.

Dandim juga menyampaikan bahwa
“Program ketahanan pangan tersebut sangat penting dilaksanakan dalam rangka mencukupi kebutuhan pangan warga serta peningkatan perekonomian warga, sehingga perlu ketekunan dan harus telaten dalam pengerjaan baik itu dari penyiapan lahan, penyemaian bibit, pemberian pupuk, hingga masa panen.” Jelas Dandim.(Pendim)

Kebersamaan Dua Pilar Dengan Warga.

DANAU TELUK, kodim0415jambi.com - Babinsa Koramil 415-08/Danau Teluk Kodim 0415/Jambi Sertu Raden Edi bersama aparat Kelurahan melaksanakan komsos kerumah warga di RT.06 Kel. Tanjung Raden Kec. Danau Teluk,Selasa (12/7/2022).

Terlihat kompak antara Babinsa dan Aparat Kelurahan berkunjung kerumah salah satu warga untuk melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan dibarengi makan siang bersama.

Komsos ini merupakan kegiatan rutinitas Babinsa sehari hari,baik terhadap aparat pemerintahan,instansi terkait,komponen masyarakat maupun dengan warga binaan yang ada diwilayah binaan,sehingga dengan sendirinya akan tercipta hubungan yang harmonis antar semua fihak, ungkap Sertu Rd Edi.

Saya bersama aparat Kelurahan berkunjung untuk bersilaturrahmi dalam rangka membina hubungan baik dan memupuk rasa kebersamaan antar satu dengan lainnya diwilayah binaan,tuturnya pula.

Selaku warga yang tinggal di Kel. Tanjung Raden,kami sangat senang dengan kedatangan Babinsa dan Aparat Kelurahn untuk berkunjung dan silaturrhami kerumah kami,dengan demikian kami akan selalu dekat dan dapat menjalin komunikasi dengan baik serta dapat bekerja sama dalam menjalankan kegiatan kegiatan yang ada,sebagi bentuk dari rasa terima kasih,kami sengaja menyiapkan makan siang untuk menjamu Pak Babinsa dan Aparat Kelurahan agar kebersamaan ini tetap terjaga dengan baik,pungkas Rts Rusnidar.(Pendim)

Manfaatkan Lahan Tidur Koramil 415-08/Danau Gandeng Poktan Dan PPL.

DANAU TELUK, kodim0415jambi.com - Seperti kita ketahui bersama bahwa dimasa pandemi Covid-19 beberapa waktu yang lalu banyak sebagian warga yang kehilanagan pekerjaan serta menurunnya penghasilan,yang berdampak kepada perekonomian keluarga,untuk memulihkan perekonomian warga dimasa endemi ini,Koramil 415-08/Danau Teluk Kodim 0415/Jambi selaku Apkowil berinisiatif memamfaatkan lahan tidur yang ada diwilayah binaan,untuk digarap dan selanjutnya ditanami dengan berbagai macam jenis tanaman yang bermamfaat bagi warga guna memenuhi kebutuhan sehari hari,ungkap Kapten Inf Ibnu H.

Selaku Danramil,Kapten Inf Ibnu Hajar juga menyampaikan,bahwa Pemamfaatan lahan tidur ini seirama dengan instruksi pimpinan tertinggi TNI yang dikemas dengan program Ketahanan Pangan,ketahanan pangan ini sendiri bertujuan untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari hari,karena dengan memamfaatkan lahan tidur yang ada disekitar kita dapat ditanami dengan berbagai macam jenis komoditi seperti sayur mayur,cabai,singkong,jagung dll.

Selain dari mewujudkan program ketahanan pangan,Pemamfaatan lahan tidur ini juga bertujuan untuk memberikan contoh kepada masyarakat agar menjadikan lahan tidur lebih produktif lagi,tuturnya pula.

Selaku Danramil,saya tak henti hentinya memberikan arahan dan perintah kepada para Babinsa untuk selalu memberikan edukasi dan pendampingan kepada warga yang ada diwilayah binaan masing masing,agar mau memamfaatkan lahan lahan tidur yang ada disekitarnya untuk kemudian ditanami dengan tanaman yang bermamfaat,sehingga dapat menunjang kebutuhan keluarga sehari hari,pungkas Kapten Inf Ibnu H.(Pendim)

Demi terciptanya rasa aman, Babinsa Kel. Eka jaya aktif laksanakan Komsos

EKA JAYA, kodim0415jambi.com - Demi meningkatkan hubungan kerja yang baik di wilayahnya Babinsa Kelurahan Eka jaya Koramil 415-10/Jambi Selatan Serda Sukatni melaksanakan Komunikasi Sosial (komsos) bersama Staf kelurahan dan Warga masyarakat di Rt 12 Kel. Eka jaya Kec. Paal merah Kota Jambi.

Dengan melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama staf kelurahan dan para Ketua Rt, pada kesempatan tersebut Babinsa Serda Sukatni mengungkapkan Komsos merupakan salah satu metode kegiatan kewilayahan, yang sering dilaksanakan, karena melalui kegiatan komsos tersebut, Babinsa dapat lebih mengenal mitranya dan mengetahui perkembangan situasi yang ada di wilayah binaannya, sehingga hal ini dapat menciptakan suasana yang nyaman dan kondusif.

Dalam Komsos kali ini Babinsa Serda Sukatni menyampaikan pesan Dandim 0415/Jambi Kolonel Inf Marsal Denny kepada Seluruh para Ketua Rt di wilayah Kelurahan Eka jaya,
“Agar tetap memonitor perkembangan situasi di tiap-tiap lingkungannya agar tetap Kondusif aman dan selalu mengingatkan warga nya untuk saling menghormati serta menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan nya, bila ada hal-hal menonjol agar segera melaporkan kepada Lurah, Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk koordinasikan mengambil langkah-langkah berikutnya agar tetap tercipta situasi yg kondusif dan aman”Jelas Babinsa.(Pendim)

Website Resmi Kodim-0415-Jambi Kodim0415Jambi