JAMBI TIMUR, kodim0415jambi.com - Dalam menjalin dan menjaga hubungan dengan lintas sektoral, Babinsa Kel Sijenjang Serma Hendriyatman Koramil 415-11/Jbt,Kodim 0415/Jambi melaksanakan kegiatan diskusi bersama aparat kelurahan dan Babinkantibmas di wilayah binaan kelurahan Sijenjang Kecamatan Jambi Timur Kota Jambi.
Kegiatan dilaksanakan dengan tujuan agar tercipta silahturahmi dan menciptakan kedekatan sehingga dapat mengatasi permasalahan yang terjadi di wilayah binaan. Selain itu diharapkan dapat mewujudkan kebersamaan dalam membangun kerja sama yang baik.
Dengan terjalinnya silaturahmi dan kerja sama yang baik, sehinga akan meningkatkan motivasi hubungan kerja yang baik antara Babinsa dengan komponen pemerintah dan masyarakat yang ada diwilayah binaan.
Kegiatan ini rutin dilaksanakan agar situasi di wilayah binaan slalu terpantau dengan baik.(Pendim)